May 20, 2014

Panyingkul

Panyingkul atau persimpangan adalah salah satu kata yang selalu menarik.
Ada banyak hal disana. rahasia. misteri. kejahatan. atau uang jatuh.

Nah, di persimpangan ini kita bertemu dengan banyak orang yang ternyata berpisah untuk ketemu lagi di persimpangan lainnya.

Seorang teman misalnya. Ketemu sekali, tidak lama. Berpisah di persimpangan, kemudian hanya bertukar sapa melalui media apa saja yang ada.

Berpisah lagi berkali-kali, tapi tetap ketemu saja melalui satu atau dua lintasan kebetulan.

Seperti jodoh tapi bukan jodoh.

Seperti ini, ketemu entah 5 atau 7 tahun lalu. ngobrol singkat, tukaran nomor handphone. sms-sms dan terkadang telepon. diselipi curhat.

nomor berganti, berapa tahun berlalu. ternyata ada email yang masih terbalas.
lanjut cerita, diselipi curhat lagi.

hilang kabar untuk berapa tahun kemudian, lalu di persimpangan bertemu lagi melalui salah satu fitur di  instant messaging.

masih cair seperti dulu, dengan jalan hidup masing-masing.
yang dengan sukacita.
karena kita suka dengan kisah kita masing-masing.




No comments:

Post a Comment

do you really need to give a damn??