Apr 10, 2012

Lesson Learned

pelajaran itu darimana saja. klasik.

sampai hari ini, saya masih konsisten tidak betah duduk bila naik busway/transjakarta.

ini karena pelajaran yang saya terima dari seorang bapak2. yang menurut saya luar biasa.
suatu hari saya naik busway. siang itu antrian busway seperti biasanya, mengular. setelah menanti akhirnya bus datang juga. tersisa berapa kursi kosong. i was lucky enough back then. kursinya diambil dengan lincahnya oleh berapa pemuda tanggung. dan sukseslah saya berdiri bersama seorang bapak2 tadi dan seorang ibu.
melihat si ibu berdiri, dan pemuda tanggung nyantai duduk, si bapak tadi langsung negur. teguran yang saya rasa cukup membekas, dan kenapa saya merasa beruntung tidak duduk disana untuk ditegur :

"pura-pura tidur aja dek, daripada malu"

jleb.

sim-pli-fy

simplify  (sim-pli-fy)
to make less complex or complicated; make plainer or easier: to simplify a problem.
  
dalam  hidup yang serba kompleks ini, semuanya harus lebih simpel.
  
dalam ke-simpel-an itulah ada banyak  yang gagal.  

Salah satu yang gagal itu Tanggo Waffle

Alasan gagal : Susah banget dibuka. Bayangkan di saat-saat genting dimana hidupmu yang ditentukan oleh berapa banyak tanggo waffle yang kita makan...



Sebaliknya Choki-choki jauh lebih baik, sekarang jauh lebih simpel. ada robekan/guntingan di sudut yang mempermudah untuk membukanya. Kali ini coba bayangkan gigi yang terlepas gara-gara harus menggigit untuk membuka cokelat pasta ini.


Baru dua contoh yang cukup "kompleks" saja, harusnya nyadarin kita kalo simple is better.

Ada seorang teman yang sering berujar, "make it simple make it works"
dan benar, let's simplify our life.